Apa Itu Bioteknologi? Inilah Pengertian dan Kegunaannya

August 26, 2021by Chicha Aprilia0

Apa itu bioteknologi? Pertanyaan tersebut kini semakin banyak dilontarkan, terutama di kalangan masyarakat modern. Kehidupan di masa sekarang tentu tidak bisa dipisahkan dari teknologi. Teknologi sudah merambah ke hampir semua bidang kehidupan manusia dan membuat kehidupan terasa lebih mudah.

Perkembangan teknologi paling terasa di bidang komunikasi dimana sekarang komunikasi tidak lagi mengenal jarak dan waktu. Selain bidang komunikasi, teknologi juga merambah kehidupan mendasar manusia, salah satunya di bidang biologi atau ilmu pengetahuan yang menyangkut makhluk hidup. Kira-kira, apa itu bioteknologi? Berikut penjelasannya.

Pengertian Bioteknologi

Seperti namanya, bioteknologi merupakan gabungan dari dunia biologi atau aspek yang berhubungan dengan makhluk hidup yang digabungkan dengan sentuhan teknologi modern. Perpaduan tersebut dapat menghasilkan sesuatu yang bisa digunakan untuk menunjang kehidupan manusia. Inilah beberapa poin penting yang wajib kamu ketahui mengenai bioteknologi.

Memanfaatkan Makhluk Hidup

bioteknologi
Sumber: Gambar oleh Konstantin Kolosov dari Pixabay

Seperti namanya, bioteknologi merupakan perkembangan dunia makhluk hidup yang mendapatkan sentuhan teknologi. Hasilnya bisa terlihat dari kemudahan yang akan didapatkan oleh manusia dan makhluk hidup lain. Bioteknologi juga semakin berkembang karena adanya jaminan untuk tidak merusak alam dalam proses pengembangannya.

Bisa Digunakan untuk Membantu Kehidupan Manusia

bioteknologi
Sumber: Gambar oleh Arturs Budkevics dari Pixabay

Mengingat perkembangan dunia bioteknologi juga digunakan untuk kebutuhan manusia, maka bisa disimpulkan bahwa hasil dari produk bioteknologi juga dibuat untuk memudahkan kehidupan manusia. Perkembangannya bisa kamu lihat di dunia medis berupa vaksin ataupun di dunia kuliner berupa makanan fermentasi.

Dunia bioteknologi juga hingga saat ini masih terus dikembangkan. Kemajuan teknologi yang ada saat ini tentu sangat membantu untuk penyempurnaan produk yang telah dibuat. Bahkan manfaat dari bioteknologi juga bisa dirasakan untuk memproduksi bahan makanan yang menjadi kebutuhan pokok manusia.

Kegunaan Bioteknologi

Pada dasarnya, bioteknologi dibuat untuk menyempurnakan sekaligus mempermudah kehidupan manusia. Hal ini yang membuat banyak ilmuwan terus membuat pengembangan dari penemuan yang sebelumnya telah ada di dunia sains. Namun, dengan sentuhan teknologi, makhluk hidup bisa memperoleh terobosan-terobosan baru baik untuk kesehatan maupun aspek kehidupan lain.

Bagi kamu yang masih penasaran mengenai dunia bioteknologi, berikut ini merupakan beberapa kegunaan bioteknologi untuk manusia yang paling terasa saat ini. Beberapa kegunaan ini hanya sebagai contoh kecil dimana sebenarnya masih banyak kegunaan teknologi yang digabungkan dengan ilmu mengenai makhluk hidup.

Penemuan Vaksin

bioteknologi
Sumber: Gambar oleh Spencer Davis dari Pixabay

Salah satu produk yang saat ini sedang banyak diperbincangkan adakan vaksin. Pada dasarnya vaksin merupakan produk bioteknologi yang sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kehidupan manusia. Vaksin bisa mencegah seseorang agar terhindar dari penyakit tertentu.

Cara kerjanya cukup simpel. Vaksin dibuat dari virus aktif yang merupakan aspek kehidupan yang digunakan dan digabungkan dengan teknologi untuk melemahkan virus tersebut sehingga bisa digunakan sebagai vaksin. Apabila disuntikkan ke tubuh seseorang, virus yang sudah dilemahkan tersebut bisa memicu tubuh manusia untuk membentuk antibodi.

Antibodi dari tubuh kita inilah yang nantinya bisa membuat seseorang terhindar dari berbagai jenis penyakit. Tentu teknologi ini sangat bermanfaat untuk kehidupan manusia, terutama di era pandemi seperti saat ini.

Fermentasi Berbagai Jenis Makanan dan Minuman

bioteknologi
Sumber: Gambar oleh Imo Flow dari Pixabay

Penemuan lain yang juga termasuk dalam produk bioteknologi adalah fermentasi berbagai makanan dan minuman. Makanan yang mengalami pembusukan tidak selamanya buruk. Bahkan untuk beberapa jenis makanan, proses pembusukan yang dilakukan dengan metode khusus dengan menambahkan ragi akan dilakukan.

Hasil pembusukan atau fermentasi tersebut dapat menghasilkan makanan yang lezat. Beberapa contoh makanan dan minuman yang merupakan produk fermentasi adalah yogurt, keju, dan juga tape. Beberapa jenis makanan tersebut tergolong lezat meskipun sebenarnya makanan tersebut dibuat dengan menggunakan metode pembusukan atau fermentasi.

Kemajuan teknologi tersebut membawa kemudahan untuk kehidupan manusia. Tidak jarang kemajuan yang dibuat dari bidang bioteknologi mampu membantu menyelamatkan manusia dari berbagai jenis penyakit. Tentu masih banyak perkembangan-perkembangan lain yang dimiliki oleh bidang bioteknologi.

Perkembangan tersebut nantinya diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup seseorang. Sebelum membahas mengenai apa saja perkembangan dari dunia bioteknologi saat ini, kamu tentu harus memahami terlebih dahulu mengenai bioteknologi.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *